BPJS Kesehatan Geratis Telah Disepakati Dan Mulai Berjalan di Bulan September 2021

- Jurnalis

Jumat, 27 Agustus 2021 - 19:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, Pamungkasnews.id – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan geratis bagi kelas III yang diwacanakan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan akan segera terwujud.

Pasalnya Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemerintahan kota dalam hal ini Wali Kota Balikpapan secara resmi telah menyepakati BPJS Kesehatan gratis tersebut bagi kelas III melalui rapat paripurna masa sidang II tahun 2021, di ruang rapat gabungan DPRD Balikpapan, Jumat (27/08/2021).

Program BPJS Kesehatan geratis bagi kelas III tersebut, sesuai dengan visi misi Wali Kota Balikpapan. Hal ini di sampaikan Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh, S.Sos usai memimpin rapat Paripurna yang dilakukan secara Virtual.

Baca Juga :  Dampak Negatif Pembangunan RS Sayang Ibu di Balikpapan, Warga Terancam Kerusakan Rumah, DPRD Turun Tangan

Abdulloh mengatakan masyarakat sudah bisa menikmati BPJS Kesehatan geratis bagi kelas III di tahun ini, yakni mulai Bulan September sampai Desember 2021 dan akan terus dilanjutkan sampai masa jabatan Wali Kota terpilih hasil Pilkada 2020 lalu berakhir.

“Dalam rapat Paripurna telah menyepakati BPJS Kesehatan Geratis untuk kelas III, ini sesuai dengan visi misi Walikota, insyaallah sudah bisa dinikmati masyarakat Balikpapan mulai Bulan September 2021 sampai seterusnya, hingga masa jabatan beliau menjadi Walikota berakhir” kata Abdulloh.

Terkait besaran anggaran , Abdulloh menyampaikan total anggaran untuk BPJS Kesehatan gratis selama 4 bulan di Tahun 2021 yang dimulai dari bulan September hingga Desember 2021 Pemerintah Kota Balikpapan telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 17 miliar.

Baca Juga :  Komisi II DPRD Balikpapan Akan Telusuri Dugaan Pengoplosan BBM Pertamax, Masyarakat Diharap Tidak Terpengaruh Isu

“Usai KUA PPAS 2022 disepakati, kami akan lanjutkan membahas APBD Perubahan 2021. Minggu depan Insyaallah kami sudah running (maraton) membahas APBD Perubahan karena waktunya sangat pendek,” terang Abdulloh.

“Salah satunya, adalah mengimplementasikan atau merealisasikan BPJS Kesehatan gratis mulai dari APBD Perubahan selama 4 bulan yaitu September, Oktober, November, Desember, dengan besaran anggaran yang telah disiapkan sekitar Rp 17 miliar” tambahnya

“Sementara total anggaran BPJS Kesehatan kelas III gratis yang disiapkan di tahun 2022 sebesar Rp 69 miliar”pungkasnya

Reporter : Faz

Berita Terkait

Pengerjaan Plafon Ruang Paripurna DPRD Balikpapan Dipersoalkan, Halili Adinegara Desak Pembongkaran
Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025
Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan
Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal
Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah
Aspirasi Warga Dilanjutkan Japar Sidik, PTMB Bantu Tandon Air, Solusi Jangka Pendek Atasi Permasalahan Air Bersih Warga Telindung
Pentingnya Peran Orang Tua dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:00 WIB

Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:51 WIB

Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan

Rabu, 19 Maret 2025 - 05:47 WIB

Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja

Selasa, 18 Maret 2025 - 01:26 WIB

Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:17 WIB

Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB