Sebanyak 72 Pejabat Administrator, Pengawas, dan Kepala Sekolah Talah Dimutasi dan Dilantik Walikota Balikpapan

- Jurnalis

Rabu, 16 Maret 2022 - 02:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, Pamungkasnews.id – Pergeseran sejumlah pejabat dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan kembali dilakukan. Kali ini sebanyak 72 Pejabat Administrator, Pengawas, dan Kepala Sekolah telah di mutasi dan dilantik Walikota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, SE.ME yang digelar di Aula Pemkot Balikpapan. Selasa (15/03/2022).

Adapun pejabat yang dilantik dalam kesempatan tersebut diantaranya, Slamet Djunaidi yang sebelumnya menjabat Sekretaris Camat Balikpapan Kota, diangkat menjadi Kabag Humas dan Protokoler Sekdakot Balikpapan.

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud di dalam sambutannya, memberikan apresiasi dan selamat kepada pejabat yang baru dilantik.

Dia juga berharap pejabat yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dan mengemban tugas serta pekerjaan yang dipercayakan pimpinan, untuk dijalankan sebaik- baiknya.

“Dengan semakin banyaknya tugas dan pekerjaan, kita harus bergegas melakukan pembenahan dan peningkatan kualitas kinerja kita. Guna mendukung hal tersebut maka dipandang perlu untuk melakukan penyegaran dan penempatan personil pada jabatan yang sesuai, dan tentunya tidak terkecuali pada sektor pendidikan,” ujarnya.

Baca Juga :  Perdana, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Diawali di SDN 015 Balikpapan Selatan

Selain itu, dirinya katakan, dunia pendidikan sangatlah penting. Terlebih kota Balikpapan akan segera menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN), untuk itu, ia sangat berharap Sumber Daya Manusia (SDM) di kota Beriman perlu semakin ditingkatkan.

Kemudian, bagi OPD terkait, bukanlah hanya memperbaiki dari segi infrastruktur yang harus terus dibenahi, namun yang paling penting, ialah kualitas dan tentunya kapasitas dari tenaga pendidikan kita harus terus ditingkatkan.

“Kalau perlu kita suruh tugas belajar, atau disekolahkan atau diberikan beasiswa agar jenjang pendidikannya bertambah dan berkualitas,” tambahnya.

Kemudian, tambah Rahmad, guna mempersiapkan SDM yang berkualitas dan handal itu lahir dari pengajar pendidik yang memiliki SDM yang mumpuni, karena akan dapat mencetak siswa didik yang pastinya lebih baik lagi.

Baca Juga :  Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir

“Ini tujuan kita, mudah-mudahan penyegaran ini menjadi momentum melihat dan memperbaiki kualitas Tenaga Pendidik di Kota Balikpapan,” harapnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga akan
terus mensosialisasikan dan meminta para tenaga pendidik agar tetap mengedepankan prokes dalam kehidupan sehari-hari maupun mengemban tugas, karena pandemi Covid-19 belum berakhir, namun ia juga menghimbau untuk tidak terlalu khawatir yang berlebihan.

“Kami yakin dengan prokes dan vaksinasi yang sudah lebih dari 100 persen di Kota Balikpapan, Insyaallah setidaknya itu bisa menjaga kota kita dari penyebaran Covid-19 di masyarakat,” tandasnya.

Reporter :ok

Berita Terkait

Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial
Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan
Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir
DLH Balikpapan Siapkan Langkah Cerdas Atasi Lonjakan Sampah Ramadan dan Lebaran
Safari Ramadhan Pemkot Balikpapan, Membangun Kota Global dengan Semangat Kebersamaan
PBFI Kota Balikpapan Gelar Musyawarah Kota untuk Pemilihan Ketua Baru Periode 2024-2028
PT Cakra Utama Pamungkas Gelar Rekrutmen Tenaga Keamanan, Libatkan TNI-Polri untuk Tingkatkan Profesionalisme
Perdana, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Diawali di SDN 015 Balikpapan Selatan
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:00 WIB

Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:32 WIB

Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 - 15:23 WIB

Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir

Rabu, 5 Maret 2025 - 14:06 WIB

DLH Balikpapan Siapkan Langkah Cerdas Atasi Lonjakan Sampah Ramadan dan Lebaran

Rabu, 5 Maret 2025 - 01:01 WIB

Safari Ramadhan Pemkot Balikpapan, Membangun Kota Global dengan Semangat Kebersamaan

Berita Terbaru