Fauzi Adi Firmansyah Borong 10.000 Tiket Jalan Sehat, Akan Dibagikan ke Warga Secara Geratis

- Jurnalis

Kamis, 16 Februari 2023 - 01:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMUNGKASNEWS.ID, BALIKPAPAN – Kecamatan Balikpapan Utara, Kota Balikpapan akan menggelar Jalan Sehat Akbar, yang akan diselenggarakan di kawasan Perumahan Grand City, pada tanggal 5 Maret 2023 mendatang.

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari peringatan HUT ke 126 Kota Balikpapan. Selain jalan sehat akbar, ada beberapa kegiatan lainnya seperti Hiburan rakyat berupa Reok dan Kuda Lumping, lomba Tumpeng, Pemberian Santunan kepada Anak Yatim serta memberdayakan UMKM pada kegiatan tersebut.

Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Batu Ampar sekaligus Ketua Panitia Pelaksana HUT ke 126 Kota Balikpapan tingkat Kecamatan Balikpapan Utara Fauzi Adi Firmansyah mengatakan, untuk memeriahkan kegiatan tersebut, pihaknya menyiapkan 10.000 tiket untuk jalan sehat akbar dengan harga Rp 5.000 per tiket.

Namun ada yang menarik, 10.000 tiket yang disiapkan oleh panitia diborong langsung oleh Fauzi Adi Firmansyah senilai 50 juta rupiah. Tiket ini akan dibagikan langsung kepada warga yang akan mengikuti jalan sehat akbar khususnya warga Batu Ampar.

Baca Juga :  Rudy Mas'ud Blusukan ke Pasar Pandansari Balikpapan, Disambut Antusias Masyarakat 

Aksi borong tiket ini sebagai bentuk komitmen dirinya untuk mensukseskan dan memeriahkan kegiatan HUT ke 126 Kota Balikpapan tingkat Kecamatan.

“Dari 10.000 tiket ini nanti akan saya bagikan khusus kepada warga Batu Ampar sebanyak 9000 tiket. Karena saya ketua LPM di Batu Ampar, jadi merupakan kewajiban saya untuk memperhatikan lingkungan yang saya pimpin. Sedangkan sisanya sebanyak 1000 tiket akan saya bagikan kepada panitia,”ujar Adi saat ditemui awak media di Kantor AKP & CUP, Rabu (15/02/2023), siang.

Adi sapaan akrab Fauzi Adi Firmansyah menyampaikan, dirinya menyiapkan tiket untuk panitia karena selama ini sudah bekerja keras dalam mempersiapkan seluruh rangkaian kegiatan yang tidak lama lagi akan digelar.

Fauzi Adi Firmansyah mengharapkan dengan memborong 10.000 tiket yang akan dibagikan ke warga secara gratis, selain untuk memeriahkan acara tersebut juga dapat membantu pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menjula dagangannya di area tersebut.

Baca Juga :  Minim Kesetaraan Peluang Kerja, Sigab Gandeng Disnaker Balikpapan Optimalisasi Penguatan Hak Kaum Difabel

“Semakin banyak warga yang hadir untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut, maka acara semakin meriah dan pelaku UMKM pun semakin bisa menuai hasil dari barang dagangannya” tutur Adi dengan semangat.

Dalam kesempatan ini Adi juga mengajak warga masyarakat Balikpapan Utara agar dapat ikut berpartisipasi memeriahkan jalan sehat akbar dalam rangka memperingati HUT kota Balikpapan ke-126 tingkat kecamatan.

“Mari kita meriahkan acara jalan sehat ini, selain berbagai macam hadiah utama & hiburan, kegiatan ini juga dapat memberikan kebugaran fisik dan mental, bukan hanya itu, hal ini juga menjaga kerukunan dan mempererat talisilaturahmi antar warga masyarakat Balikpapan Utara”tandasnya.

Sebelum mengakhiri Fauzi Adi Firmansyah Mengucapkan ” Selamat HUT ke -126 Kota Balikpapan, Balikpapan Kolaborasi, Balikpapan Sinergi, Jaya Balikpapan ku”seru Adi

Reporter Ags

Berita Terkait

Fauzi Adi Firmansyah Siap Menangkan Pasangan Rahmad – Bagus di Pilkada 2024 Kota Balikpapan
Rudy Mas’ud Blusukan ke Pasar Pandansari Balikpapan, Disambut Antusias Masyarakat 
Minim Kesetaraan Peluang Kerja, Sigab Gandeng Disnaker Balikpapan Optimalisasi Penguatan Hak Kaum Difabel
Walikota Balikpapan Rahmad Mas’ud Rasakan Sensasi Naik BCT : Transportasi Massal yang Aman dan Nyaman
Setelah Penantian Panjang, Akhirnya 37 Warga RT 59 Kelurahan Batu Ampar Terima IMTN
Menunggu Hasil Evaluasi Kemenhub, Bus Balikpapan City Trans Akan Beroperasi Kembali Agustus Ini
Kementerian BUMN Gelar PaDi UMKM Hybrid Expo & Conference 2024 di Balikpapan, Dorong Pertumbuhan Ekonomi di Kaltim
Gelar Unjuk Rasa, Ratusan Sopir Angkot Minta Operasi Bus BCT Agar Dihentikan
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 16 September 2024 - 15:20 WIB

Fauzi Adi Firmansyah Siap Menangkan Pasangan Rahmad – Bagus di Pilkada 2024 Kota Balikpapan

Jumat, 13 September 2024 - 20:40 WIB

Rudy Mas’ud Blusukan ke Pasar Pandansari Balikpapan, Disambut Antusias Masyarakat 

Kamis, 12 September 2024 - 13:50 WIB

Minim Kesetaraan Peluang Kerja, Sigab Gandeng Disnaker Balikpapan Optimalisasi Penguatan Hak Kaum Difabel

Selasa, 3 September 2024 - 19:41 WIB

Walikota Balikpapan Rahmad Mas’ud Rasakan Sensasi Naik BCT : Transportasi Massal yang Aman dan Nyaman

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:47 WIB

Setelah Penantian Panjang, Akhirnya 37 Warga RT 59 Kelurahan Batu Ampar Terima IMTN

Berita Terbaru

KPU Balikpapan

Jelang Pilkada 2024, KPU Balikpapan Ajak Wartawan Tangkal Hoak 

Sabtu, 14 Sep 2024 - 05:46 WIB