Gutomo, Pengusaha Dermawan Salurkan Hewan Kurban 4 Sapi Limosin

- Jurnalis

Selasa, 20 Juli 2021 - 20:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, pamungkasnews.id – Gutomo, salah satu Pengusaha di bidang perkapalan ini yang cukup dikenal dermawan di lingkungan Kelurahan Batu Ampar, Balikpapan Utara, menyerahkan 4 hewan kurban sapi limosin dengan bobot 900 hingga 1,1 ton per ekor.

4 hewan kurban tersebut ia salurkan sebelum Hari Raya Idul Adha di 4 titik, diantaranya Pondok Pesantren Al-Izzah, Pondok Pesantren Nurul Ikhsan Km. 9 Karang Joang, GP Ansor dan di lingkungan tempat tinggalnya di RT 40 Kelurahan Batu Ampar.

“Sumbangsih ini saya lakukan rutin setiap perayaan Hari Raya Idul Adha. Alhamdulillah, dengan diberikannya rezeki yang lebih dari Allah Swt, saya bisa berbagi. Di Hari Idul Adha tahun ini saya bisa berbagi sebanyak 4 ekor hewan kurban sapi limosin dan sudah saya salurkan ke Pondok Pesantren Nurul Ikhsan Km 9, Pondok Pesantren Al-Izzah, GP Ansor, dan di RT 40”, tutur Gutomo saat ditemui media ini disela pemotongan hewan kurban di area Masjid As-Sunnah dilingkungan tempat tinggalnya RT 40, Kelurahan Batu Ampar, Selasa, 20/7/2021.

Baca Juga :  PBFI Kota Balikpapan Gelar Musyawarah Kota untuk Pemilihan Ketua Baru Periode 2024-2028

Gutomo mengatakan, 4 ekor hewan kurban yang ia salurkan tersebut memiliki bobot 900 hingga 1,1 ton dengan nilai harga rata-rata 60 juta per ekor.

Baca Juga :  Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial

Menurutnya, hewan kurban yang ia salurkan merupakan sebuah pengorbanan untuk terus berusaha memberi manfaat kepada seluruh masyarakat.

Secara individu, kata Gutomo, ia telah melaksanakan perintah Allah Swt sebagai upaya pendekatan diri kepadaNya.

“Berkurban juga bisa dikatakan sebagai kesalehan sosial, karena bentuk solidaritas kemanusiaan. Apalagi dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini dimana berdampak langsung terhadap perekonomian masyarakat. Dengan hewan kurban yang saya salurkan itu bisa bermanfaat bagi yang menerimanya”, ujarnya.

“Insaallah kedepannya penyaluran hewan kurban ini akan terus dilakukan secara rutin, tentunya sesuai kemampuan saya”, kata Gutomo.

Reporter : Fauzi

Berita Terkait

Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial
Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan
Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir
DLH Balikpapan Siapkan Langkah Cerdas Atasi Lonjakan Sampah Ramadan dan Lebaran
Safari Ramadhan Pemkot Balikpapan, Membangun Kota Global dengan Semangat Kebersamaan
PBFI Kota Balikpapan Gelar Musyawarah Kota untuk Pemilihan Ketua Baru Periode 2024-2028
PT Cakra Utama Pamungkas Gelar Rekrutmen Tenaga Keamanan, Libatkan TNI-Polri untuk Tingkatkan Profesionalisme
Perdana, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Diawali di SDN 015 Balikpapan Selatan
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:00 WIB

Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:32 WIB

Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 - 15:23 WIB

Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir

Rabu, 5 Maret 2025 - 14:06 WIB

DLH Balikpapan Siapkan Langkah Cerdas Atasi Lonjakan Sampah Ramadan dan Lebaran

Rabu, 5 Maret 2025 - 01:01 WIB

Safari Ramadhan Pemkot Balikpapan, Membangun Kota Global dengan Semangat Kebersamaan

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB