Ketua LPM Batu Ampar Minta Pemkot Balikpapan Segera Lakukan Perbaikan Jalan Sangga Buana Yang Kondisinya Kian Parah

- Jurnalis

Jumat, 15 April 2022 - 18:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BALIKPAPAN, Pamungkasnews.id – Kondisi  badan jalan Sangga Buana tepatnya di RT 25  Kelurahan Batu Ampar, Balikpapan Utara, yang digunakan warga sebagai jalan alternatif, dan akses utama menuju Perum PDAM terus mengalami penurunan.

Terpantau oleh awak media penurunan yang terjadi di ruas jalan tersebut terlihat cukup parah sehingga bisa mengakibatkan rawan terjadinya longsor dan sangat membahayakan pengguna jalan yang melintas di jalan tersebut.

Menanggapi hal tersebut Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Batu Ampar,Fauzi Adi Firmansyah yang kerab disapa Adi mengatakan bahwa, terjadinya penurunan jalan Sangga Buana diketahui sudah cukup lama, kurang lebih hampir dua tahun terakhir ini.

Baca Juga :  PT. Cakra Utama Pamungkas Tingkatkan Profesionalisme Satpam Lewat Pelatihan Gada Pratama dan Gada Madya
Kondisi Jalan Sangga Buana

Adi juga menyampaikan berbagai usulan telah dilakukan ke Pemerintahan Kota (Pemkot) Balikpapan, namun hingga saat ini masih belum terealisasi.

“Sudah kami usulkan terkait perbaikan jalan ini. Tapi sampai sekarang belum juga tanda -tanda akan adanya perbaikan,”kata Adi, Jumat (16/04/2022) di Sketariat LPM Batu Ampar.

Dengan melihat kondisi jalan yang semakin hari cenderung mengalami penurunan, bahkan kian parah, Adi berharap ada langkah pasti yang diambil oleh Pemerintah terkait perbaikan ruas jalan Sangga Buana tersebut.

Pasalnya jalan tersebut merupakan akses utama menuju perum PDAM dan jalan tersebut biasa dimanfaatkan masyarakat sebagai jalan alternatif untuk beraktivitas setiap harinya.

Baca Juga :  DPP SUB Salurkan Bantuan Beras Kepada Warga di Balikpapan

“Untuk itu Pemerintah harus segera bertindak cepat, jangan sampai terjadi longsor sehingga akses jalan terputus akibat terpaan hujan”harapnya.

Dalam kesempatan ini Adi meminta kepada Pemkot Balikpapan agar segera mungkin untuk melakukan penanganan di jalan Sangga Buana, apa lagi terlihat beberapa rumah yang ada di seputaran jalan tersebut juga terkena imbas  dari amblasnya jalan.

“Kami minta pemerintah segera melakukan penanganan, jangan sampai terlanjur parah apa lagi menimbulkan korban jiwa” pungkasnya.

Reporter : Ags

Berita Terkait

Untuk Kedua Kalinya Fauzi Adi Firmansyah Terpilih Kembali sebagai Ketua LPM Batu Ampar Secara Aklamasi
PT. Cakra Utama Pamungkas Tingkatkan Profesionalisme Satpam Lewat Pelatihan Gada Pratama dan Gada Madya
DPP SUB Salurkan Bantuan Beras Kepada Warga di Balikpapan
Dipolisikan Dugaan Kasus Penipuan, Developer GRA Karang Joang Bakal Laporkan Balik Konsumen 
Peringatan Isra’ Mi’raj di Musollah Ar-Raudah RT 26 Batu Ampar, Menggali Hikmah dan Memperkuat Keimanan
Tahun Ini Sebanyak 100 Rumah MBR Akan Dibedah, Komitmen Pemkot Balikpapan Melalui Program Rumah Tidak Layak Huni
Evaluasi dan Rencana LPM Kelurahan Batu Ampar: Menyongsong Tahun 2025 dengan Semangat Kolaborasi
Blue Sky Hotel Balikpapan Gelar “Meet Santa” untuk Meriahkan Natal 2024
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:46 WIB

Untuk Kedua Kalinya Fauzi Adi Firmansyah Terpilih Kembali sebagai Ketua LPM Batu Ampar Secara Aklamasi

Senin, 3 Februari 2025 - 17:56 WIB

PT. Cakra Utama Pamungkas Tingkatkan Profesionalisme Satpam Lewat Pelatihan Gada Pratama dan Gada Madya

Kamis, 23 Januari 2025 - 19:59 WIB

DPP SUB Salurkan Bantuan Beras Kepada Warga di Balikpapan

Minggu, 12 Januari 2025 - 08:59 WIB

Dipolisikan Dugaan Kasus Penipuan, Developer GRA Karang Joang Bakal Laporkan Balik Konsumen 

Sabtu, 11 Januari 2025 - 22:58 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Musollah Ar-Raudah RT 26 Batu Ampar, Menggali Hikmah dan Memperkuat Keimanan

Berita Terbaru

Polda Kaltim

Polda Kaltim Gelar Operasi Keselamatan Mahakam 2025, Ini Sasarannya

Selasa, 11 Feb 2025 - 14:07 WIB