Pemkot Balikpapan Tertibkan PKL Yang Kembali Menempati Fasum dan Fasos Untuk Berjualan

- Jurnalis

Jumat, 16 Juli 2021 - 00:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, Pamungkasnews.id – Penertiban sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) di luar Gedung Pasar Pandansari kembali dilakukan Pemerintah Kota Balikpapan Kamis (15/7/2021).

Dalam peneriban PKL tersebut nampak melibatkan petugas gabungan dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) kota Balikpapan, BPBD Kota Balikpapan serta unsur TNI/Polri.

Ditegaskan Kepala Dinas Perdagangan (Kadisdag) Balikpapan Arzaedi Rachman, bahwa penetiban yang dilakukan tersebut
bukan dilakukan oleh Disdag, melainkan atas nama Pemkot Balikpapan.

Penertiban yang dilakukan ini juga mengacu pada hasil kesepakatan bahwa tidak ada lagi PKL yang berdagang di Fasilitas Umum (fasum) dan juga Fasilitas Sosial (fasos).

“Dalam kesepakatan tersebut, semua pedagang harus masuk kedalam area pasar Pandansari,” ujarnya.

Baca Juga :  Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir

Tidak hanya itu, dia juga menambahkan,
pihaknya juga sudah mendata seluruh pedagang yang ingin masuk kedalam area pasar beberapa minggu lalu.

Hal itu dilakukan untuk melihat dagangan apa yang dijual oleh pedagang, sehingga Disdag mudah untuk mengatur lapak pedagang.

Oleh karena itu, pihaknya sudah menyiapkan titik-titik petak didalam area pasar bagi pedagang yang diluar, dengan ukuran 1.5 meter x 1.5 meter, akan tetapi menurutnya ukuran tersebut masih terlalu besar untuk pedagang Ayam, Tempe dan Kecambah.

“Tadi saya minta kepada pedagang untuk menempati lapak, bagi pedagang Ayam, Tempe dan Kecambah, bisa dijadikan untuk tiga pedagang. Jadi mereka hanya 1 meter saja, karena petak yang sudah ditandai jumlahnya terbatas, hanya 242 petak, sementara jumlah pedagang yang berada diluar jumlahnya sekitar 297 pedagang,” tambahnya.

Baca Juga :  Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan

Arzaedi menuturkan, penempatan pedagang pada petak yang disediakan sifatnya hanya sementara, karena tidak mungkin pemkot membiarkan pedagang berjualan ditempat yang kurang layak.

“Kedepan Disdag akan melakukan peremajaan pasar Pandansari agar menjadi pasar modern dan lebih baik lagi, mengingat kedepan akan timbul daya saing bagi pedagang. Saya sudah mempunyai konsep untuk pembangunan pasar Pandansari agar lebih modern, sehingga pasar Pandansari tidak kalah untuk bersaing dengan pasar modern kedepannya,” pungkasnya.

Reporter : Fajariah

Berita Terkait

Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial
Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan
Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir
DLH Balikpapan Siapkan Langkah Cerdas Atasi Lonjakan Sampah Ramadan dan Lebaran
Safari Ramadhan Pemkot Balikpapan, Membangun Kota Global dengan Semangat Kebersamaan
PBFI Kota Balikpapan Gelar Musyawarah Kota untuk Pemilihan Ketua Baru Periode 2024-2028
PT Cakra Utama Pamungkas Gelar Rekrutmen Tenaga Keamanan, Libatkan TNI-Polri untuk Tingkatkan Profesionalisme
Perdana, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Diawali di SDN 015 Balikpapan Selatan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:00 WIB

Lurah Batu Ampar Sebut Safari Ramadhan di Kelurahan Batu Ampar, Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Membangun Kerukunan Sosial

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:32 WIB

Dalam Kegiatan Safari Ramadhan Wakil Wali Kota Balikpapan Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi dan Makmurkan Masjid di Bulan Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 - 15:23 WIB

Proyek Bendali Ampal Hulu, Inisiatif Pemerintah Kota Balikpapan untuk Mengatasi Banjir

Rabu, 5 Maret 2025 - 14:06 WIB

DLH Balikpapan Siapkan Langkah Cerdas Atasi Lonjakan Sampah Ramadan dan Lebaran

Rabu, 5 Maret 2025 - 01:01 WIB

Safari Ramadhan Pemkot Balikpapan, Membangun Kota Global dengan Semangat Kebersamaan

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB