Silahturahmi Forum Komunikasi Pimpinan Maritim Kota Balikpapan

- Jurnalis

Rabu, 6 Juli 2022 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BALIKPAPAN, Pamungkasnews.id – Forum Komunikasi Pimpinan Maritim Kota Balikpapan atau Forkom Maritim menggelar silaturahmi yang bertempat di halaman Mako Lanal Balikpapan baru baru ini.

Tampak hadir dalam kegiatan acara silaturahmi tersebut, Danlanal Balikpapan, Danlanud Domber Balikpapan, Dandim 0905 Balikpapan, kepala KSOP Balikpapan, General Manager Pelindo Balikpapan, Pj. Sekda Balikpapan, Wakil Ketua DPRD Balikpapan dan beberapa stake holder terkait lainnya.

Dalam sambutannya, Danlanal Balikpapan, Kolonel Laut (P) Rasyid Al Hafiz MMaritimePol., M.Tr.Hanla mengatakan pembangunan IKN saat ini sudah berjalan, sehingga seluruh pihak yang terlibat dan ada di kota Balikpapan, harus bisa bergerak lebih cepat dari biasanya karena kapal kapal besar sudah masuk membawa alat berat persiapan membangun IKN dan harus bergerak lebih cepat karena bulan agustus 2023 kita sudah upacara HUT RI di IKN, semoga visi presiden dapat terwujud membangun IKN di Pulau Kalimantan.

“Presiden sudah mendekalir IKN sehingga kita yang ada disini harus bergerak lebih cepat dari biasanya karena kapal kapal besar sudah masuk membawa alat alat berat persiapan membangun IKN dan juga harus bergerak lebih cepat karena bulan agustus 2023 kita sudah upacara HUT RI di IKN, semoga visi presiden dapat terwujud membangun IKN di Pulau Kalimantan”, ujar Danlanal.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Kantor KSOP Balikpapan, M. Takwim Masuku mengatakan pihak KSOP Balikpapan saat ini sedang menyiapkan beberapa titik lokasi untuk medistribusikan logistik dan sedang mengurus perizinannya.

Takwim menambahkan pembangunan IKN ini nantinya akan meningkatkan traffic lalu lintas laut lebih dari 50% sehingga persiapan kita di maritim ini pasti sangat luar biasa, harapan kami di forum akan lebih kuat untuk berkoordinasi untuk menunjang pembangunan IKN.

“saya ingin meyampaikan sedikit bahwa kita lagi menyiapkan beberapa titik lokasi untuk medistribusikan logistik kita sedang mnegurus perizinannya dan pastinya akan ada peningkatan arus lalu lintas laut sebanyak 50% dan forkom maritim harus berusaha semaksimal mungkin dalam percepatan distribusi logistik”, tutup Takwim.

Reporter : Ria

Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 6 Juli 2022 - 11:18 WIB

Silahturahmi Forum Komunikasi Pimpinan Maritim Kota Balikpapan

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB