Diduga Kantor Kemenag Balikpapan Tidak Menyalurkan Zakat Ke Baznas Sejak Bulan Januari 2023, Doris : Keluarkan Surat Edaran, Tapi Tak Melakukan

- Jurnalis

Jumat, 5 Mei 2023 - 10:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMUNGKASNEWS.ID, BALIKPAPAN – Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan, Doris Eko Rian Desyanto menyesalkan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Balikpapan yang tidak komitmen dengan surat edarannya terkait dengan penyaluran zakat di Balikpapan.

Pasalnya, Bukan hanya Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, Kemenag juga mengeluarkan himbauan kepada seluruh instansi untuk menyetorkan zakat kepada Baznas (Badan Amil Zakat Nasional)Balikpapan, justru Kemanag sendiri diduga sejak bulan Januari 2023 belum menyalurkan zakatnya ke Baznas Balikpapan.

“Ini kan lucu,mereka (Kemenag) yang mengeluarkan imbauan untuk menyalurkan zakat ke Baznas, tapi nyatanya mereka sendiri tidak menyetor ke Baznas”, ucapnya saat dijumpai awak media di ruang kerjanya belum lama ini.

Baca Juga :  Komisi II DPRD Balikpapan Akan Telusuri Dugaan Pengoplosan BBM Pertamax, Masyarakat Diharap Tidak Terpengaruh Isu

Doris menyayangkan,karena tindakan Kemenag dinilai tidak komitmen. Semua instansi di imbau untuk menyerahkan zakat kepada Baznas, tetapi Kemenag sendiri justru mengelola zakatnya sendiri.

“Buat apa Kemenag membuat edaran imbauan untuk bayar zakat ke Baznas, kalau instansinya sendiri tidak mau menyetorkan”, ujar politikus Partai Golkar ini.

Doris juga mengatakan pihaknya dari Komisi IV berencana memanggil Kemenag Balikpapan untuk mempertanyakan perihal tersebut.

Terpisah, Kepala Baznas Balikpapan, Abdul Rasyid Bustomi membenarkan bahwa mulai bulan Januari 2023 hingga saat ini pihak unit Penyetor Zakat (UPZ) Kemenag Balikpapan belum menyetorkan zakat ke Baznas.

Baca Juga :  Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah

“Informasinya dari Kemenag memohon untuk menyalurkan sendiri, 70% Kemenag dan 30% untuk Baznas”, ujar Bustomi.

Terkait hal tersebut, Bustomi menyarankan agar Kemenag Balikpapan dapat menyusun Rancangan Kerja Anggaran Tahunan (RKAT) untuk di ajukan ke Baznas. Sehingga RKAT disusun, maka pihak Baznas akan mengikuti regulasinya.

“Saya minta RKAT-nya disusun dulu, karena sampai saat ini belum disetorkan zakatnya, tapi kita sudah komunikasi. Insaallah beberapa hari ini akan disetor”, ungkapnya.

Reporter : Ags

Berita Terkait

Pengerjaan Plafon Ruang Paripurna DPRD Balikpapan Dipersoalkan, Halili Adinegara Desak Pembongkaran
Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025
Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan
Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal
Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah
Aspirasi Warga Dilanjutkan Japar Sidik, PTMB Bantu Tandon Air, Solusi Jangka Pendek Atasi Permasalahan Air Bersih Warga Telindung
Pentingnya Peran Orang Tua dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:00 WIB

Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:51 WIB

Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan

Rabu, 19 Maret 2025 - 05:47 WIB

Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja

Selasa, 18 Maret 2025 - 01:26 WIB

Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:17 WIB

Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB