DPRD Kota Balikpapan Gelar Paripurna LKPJ Wali Kota Tahun 2020

- Jurnalis

Selasa, 30 Maret 2021 - 22:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, pamungkasnews.id – DPRD Kota Balikpapan menggelar rapat paripurna ke 14 masa sidang 1 tahun 2021 dalam rangka penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Wali Kota Balikpapan tahun 2020.

Rapat yang dilakukan secar virtual tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle diruang rapat gabungan paripurna DPRD Kota Balikpapan, Selasa, 30/3/2021.

“Kita baru saja mendengarkan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi menyampaikan LKPJ tahun 2020. Materi yang disampaikan meliputi semua sektor, baik itu sektor pendidikan, kesehatan, ekonomi, kepariwisataan”, kata Sabaruddin kepada wartawan usai memimpin paripurana.

Baca Juga :  Tolak Keras Revisi UU Pilkada 2024, Ratusan Mahasiswa Balikpapan Dari Berbagai Aliansi Gelar Unjuk Rasa di Depan Gedung DPRD Balikpapan

Sabaruddin menjelaskan, LKPJ tersebut nantinya akan di pelajari dan akan di evaluasi secara bersama-sama.

“LKPJ tersebut nanti kita akan evaluasi bersama-sama. Kemudian kita elaborasi, selanjutnya kita akan serahkan kepada alat kelengkapan dewan untuk di evaluasi bersama-sama”, jelasnya.

Setelah LKPJ tersebut di evaluasi, ia mengatakan, fraksi-fraksi tentunya memilki argumentasi dan pandangan-pandangan terhadap anggaran yang telah digunakan oleh pemerintah kota. Sehingga nanti semua alat kelengkapan dewan ini akan memberikan pandangan terkait materi yang disampaikan oleh Wali Kota Balikpapan.

“Kemudian akan kita bawa ke Badan Musyawarah, tahap selanjutnya hasil dari Badan Musyawarah tersebut akan di sampaikan kepada pimpinan”, katanya.

Baca Juga :  Ketua Komisi III DPRD Balikpapan Hadiri Upacara Peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79 di BSCC Dome

Dalam LKPJ tersebut, realisasi anggaran APBD tahun 2020 pemerintah kota Balikpapan terdapat sisa lebih pembiayaan anggaran (Silpa) senilai 679, 57 miliar.

“Semua yang disampaikan oleh Wali Kota akan menjadi catatan bagi fraksi-fraksi kepada alat kelengkapan dewan untuk menjadi evaluasi. Tentunya silpa itu pasti di pertanyakan oleh kawan-kawan, mengapa masih ada silpa sebanyak itu, dan tidak di manfaatkan dalam situasi dan kondisi yang saat ini sangat sedang dibutuhkan”, terangnya.

Reporter : Fauzi

Berita Terkait

Rudy Mas’ud Blusukan ke Pasar Pandansari Balikpapan, Disambut Antusias Masyarakat 
Fauzi Adi Firmansyah Respon Positif Imbauan Walikota Balikpapan Kepada ASN Naik BCT ke Kantor Setiap Jum’at
45 Anggota DPRD Balikpapan Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Abdulloh Pimpin Sidang Paripurna Peresmian Pengangkatan  45 Anggota DPRD Balikpapan Periode 2024 – 2029 
Tolak Keras Revisi UU Pilkada 2024, Ratusan Mahasiswa Balikpapan Dari Berbagai Aliansi Gelar Unjuk Rasa di Depan Gedung DPRD Balikpapan
Menghitung Hari, Persiapan Pelantikan Anggota DPRD Kota Balikpapan Terpilih 2024-2029 Sedan Mencapai 80 Persen
Taufik Qul Rahman Minta Satpol PP dan Disdag Balikpapan Tegas dan Segera Carikan Solusi Soal Penertiban Pasar Pandansari
Banjir di Balikpapan Timur Perlu Penanganan Serius, Saat ini Status Menunggu Kucuran Dana Dari Pemerintah
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 13 September 2024 - 20:40 WIB

Rudy Mas’ud Blusukan ke Pasar Pandansari Balikpapan, Disambut Antusias Masyarakat 

Rabu, 4 September 2024 - 13:44 WIB

Fauzi Adi Firmansyah Respon Positif Imbauan Walikota Balikpapan Kepada ASN Naik BCT ke Kantor Setiap Jum’at

Selasa, 27 Agustus 2024 - 01:36 WIB

45 Anggota DPRD Balikpapan Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Senin, 26 Agustus 2024 - 20:55 WIB

Abdulloh Pimpin Sidang Paripurna Peresmian Pengangkatan  45 Anggota DPRD Balikpapan Periode 2024 – 2029 

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 02:25 WIB

Tolak Keras Revisi UU Pilkada 2024, Ratusan Mahasiswa Balikpapan Dari Berbagai Aliansi Gelar Unjuk Rasa di Depan Gedung DPRD Balikpapan

Berita Terbaru