Perda Kepemudaan Telah Disepakati, DPRD Kota Balikpapan Targetkan Penetapan APBD 2022 Selesai Pada 30 November 2021

- Jurnalis

Senin, 1 November 2021 - 16:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, Pamungkasnews.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Balikpapan bersama Pemerintahan Kota (Pemkot) Balikpapan kembali menggelar rapat Paripurna yang dilaksanakan secara virtual di ruang rapat gabungan gedung DPRD kota Balikpapan, Senin (01/11/2021).

Rapat Paripurna di pimpin langsung ketua DPRD Balikpapan, Abdulloh, S.sos yang didampingi Wakil Ketua DPRD, Budiono, Sabaruddin dan Subari serta dihadiri Walikota Balikpapan, H.Rahmad Mas’ud dan seluruh anggota DPRD Balikpapan.

Dalam rapat paripurna tersebut membahas Dua agenda yakni penyampaian pendapat akhir Fraksi – Fraksi DPRD terhadap jawaban Walikota atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang pelayanan kepemudaan yang dirangkai dengan penandatanganan persetujuan bersama antara DPRD dan Walikota Balikpapan.

Kemudian Penyampaian Pemandangan Umum Fraksi – Fraksi DPRD terhadap Nota Penjelasan Walikota Atas Raperda tentang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2022.

Baca Juga :  Aspirasi Warga Dilanjutkan Japar Sidik, PTMB Bantu Tandon Air, Solusi Jangka Pendek Atasi Permasalahan Air Bersih Warga Telindung

Usai memimpin rapat paripurna Abdulloh mengatakan, hari ini membahas dua agenda sekaligus, yang pertama membahas penetapan Peraturan Daerah (Perda) Kepemudaan.

“Ini merupakan amanah Undang – undang No 40 Tahun 2009″kata Abdulloh

Politisi Partai Golkar ini menjelaskan, bahwa pembahasan Perda Kepemudaan sempat tertunda kurang lebih tiga tahun, dan hari ini telah selesai dibahas dan sudah disepakati.

“Alhamdulillah hari ini akhirnya Walikota dan DPRD Balikpapan bersama seluruh stake holder masyarakat kota Balikpapan, menyepakati dan menyemangati untuk segera ditetapkanya Perda Kepemudaan ini”bebernya

“Agar Pemerintah didalam mengemban amanah Undang-undang dan membangun Pemuda di kota Balikpapan ada kepastian Hukum, sehingga dapat dilaksanakan secara transparan dan terbuka sesuai Undang-undang yang berlaku”tambahnya.

Baca Juga :  Pengerjaan Plafon Ruang Paripurna DPRD Balikpapan Dipersoalkan, Halili Adinegara Desak Pembongkaran

Abdulloh juga melanjutkan agenda rapat Paripurna yang kedua terkait
Pandangan umum fraksi tentang proses tahapan penetapan APBD tahun 2022.

“Untuk saat ini sudah sampai pada tahapan Nota Penjelasan Walikota dan hari ini pandangan umum Fraksi – Fraksi kemudian nantinya akan dijadwalkan oleh Badan Musyawarah(BAMUS) terkait jawaban Walikota”ucapnya.

Abdulloh menargetkan penetapan APBD tahun 2022 ini akan segera dapat terselesaikan hingga menjelang tanggal 30 November 2021 mendatang.

“Sampai menjelang 30 November penetapan APBD tahun 2022 ini harus ditetapkan,”ujarnya

Abdulloh  berharap mudahan pembahasan Raperda APBD tahun 2022 ini dapat berjalan dengan baik sehingga kinerja DPRD Balikpapan dalam melayani masyarakat dapat terpenuhi.

Reporter : Faz

Berita Terkait

Pengerjaan Plafon Ruang Paripurna DPRD Balikpapan Dipersoalkan, Halili Adinegara Desak Pembongkaran
Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025
Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan
Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal
Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah
Aspirasi Warga Dilanjutkan Japar Sidik, PTMB Bantu Tandon Air, Solusi Jangka Pendek Atasi Permasalahan Air Bersih Warga Telindung
Pentingnya Peran Orang Tua dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:00 WIB

Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:51 WIB

Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan

Rabu, 19 Maret 2025 - 05:47 WIB

Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja

Selasa, 18 Maret 2025 - 01:26 WIB

Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:17 WIB

Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB