PTM Harus Terus Dilakukan Evaluasi, Agar Tidak Ada Klaster Baru Covid-19 di Sekolah

- Jurnalis

Senin, 25 Oktober 2021 - 15:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, Pamungkasnews.id – Kurang lebih dua pekan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di kota Balikpapan telah dilaksanakan,  semua berjalan dengan lancar dan aman.

Sehingga sistem tingkat partisipasi orang tua untuk melibatkan anaknya dalam proses pembelajaran secara tatap muka di sekolah juga meningkat.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Balikpapan, Sandy Ardian mengatakan, dengan berjalanya PTM di kota Balikpapan dirinya mengingatkan bahwa kita harus tetap selalu waspada terhadap penyebaran Covid-19.

Di samping itu pihak sekolah harus tetap menerapkan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan Pemerintah, khususnya bagi para Pelajar yang melakukan pembelajaran secara tatap muka.

Baca Juga :  Fauzi Adi Firmansyah, Sebut Pentingnya Implementasi Perda Pendidikan Pancasila untuk Generasi Bangsa

“Saya mengingatkan agar tidak kendor terhadap protokol kesehatan, kita harus tetap waspada terhadap penyebaran Covid 19″katanya, Senin (25/10/2021) diruang Komisi IV DPRD Balikpapan.

“Sepengatahuan saya Covid-19 dapat bermutasi, sebab ada di beberapa negara terjadi gelombang ketiga Covid-19. Apalagi nanti memasuki bulan Desember dimana bulan tersebut memasuki hari libur, tapi saya berharap tidak ada gelombang ketiga Covid-19 di kota Balikpapan,”sambungnya.

Sandy menambahkan, walaupun kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di kota Balikpapan mengalami penurunan, kita harus tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat di sekolah, di kantor dan tempat lain-lain, demi keselamatan kita semua.

Baca Juga :  Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025

Menurutnya, semua sekolah yang menggelar pembelajaran secara tatap muka, sudah memenuhi standarisasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah kota Balikpapan. Yakni kapasitas anak didik yang hadir di sekolah, pengaturan jam sekolah serta pengunaan protokol kesehatan secara ketat.

“PTM harus terus dilakukan evaluasi, agar tidak terjadi klaster baru di sekolah, Karena ada di luar daerah yang gurunya terpapar Covid-19, sehingga sekolah tersebut ditutup kembali. Maka hal inilah yang harus kita perhatikan baik-baik,” pungkasnya.

Reporter : Faz

Berita Terkait

Pengerjaan Plafon Ruang Paripurna DPRD Balikpapan Dipersoalkan, Halili Adinegara Desak Pembongkaran
Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025
Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan
Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal
Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah
Aspirasi Warga Dilanjutkan Japar Sidik, PTMB Bantu Tandon Air, Solusi Jangka Pendek Atasi Permasalahan Air Bersih Warga Telindung
Pentingnya Peran Orang Tua dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:00 WIB

Komisi III DPRD Balikpapan Tinjau Kesiapan Bandara Sepinggan Menyambut Lebaran 2025

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:51 WIB

Pembangunan Kantor DPRD Balikpapan Asal Jadi, Proyek Miliaran yang Mengancam Keselamatan

Rabu, 19 Maret 2025 - 05:47 WIB

Hj. Muliati Sebut Pentingnya Peran Keluarga Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Remaja

Selasa, 18 Maret 2025 - 01:26 WIB

Strategi Penguatan Ekonomi Daerah, Komisi II Dorong Kerjasama Perumda Menuntung Sukses dan BCT Dalam Sektor Jasa Pelayanan Pandu-Tunda Kapal

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:17 WIB

Gelar RDP, Komisi II DPRD Bahas Jarak Ritel Modern untuk Lindungi Usaha Kecil dan Menengah

Berita Terbaru

Nasional

Kakorlantas Polri Imbau Pemudik Tanpa Sepeda Motor

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:52 WIB